08 Apr Pentingnya Prosedur Pengambilan Spesimen Darah
Dengan mengetahui prosedur atau proses pengambilan darah, kita dapat memperhatikan apakah petugas sudah melakukan prosedur secara benar, dan kita juga dapat membantu agar proses flebotomi (pengambilan darah) berjalan lancar, sehingga keamanan dan kenyamanan kita pun terjamin.
-
Persiapan flebotomis
Petugas mempersiapkan alat dan perlengkapan, mencuci tangan dan mengenakan sarung tangan. Periksa apakah petugas menggunakan sarung tangan baru dan mengganti sarung tangan saat menangani pasien baru.
-
Identifikasi
Petugas akan mengajukan pertanyaan seputar identitas pasien. Beri jawaban dengan jelas untuk mencegah tertukarnya sampel atau formulir.
-
Pengecekan dan konfirmasi isi formulir permintaan pemeriksaan
Petugas akan membacakan pemeriksaan sesuai formulir. Simak dan pastikan tidak ada pemeriksaan yang terlewat untuk mencegah pengambilan darah ulang karena sampel kurang.
-
Pemasangan label identitas pada tabung
Barcode atau label berisikan identitas pasien akan menempel di tabung sampel. Pastikan identitas pada label memang berisi identitas kita untuk mencegah tertukarnya sampel dan kesalahan memasukkan data.
-
Pengaturan posisi tangan dan pemasangan tourniquet
Tourniquet dipasang untuk memudahkan petugas menemukan vena sebagai lokasi pengambilan darah. Tourniquet dipasang maksimal 1 menit. Ingatkan petugas jika pemasangan lebih dari 1 menit, atau jika kita tidak nyaman karena memiliki kulit sensitif, mintalah tourniquet dipasang di atas pakaian.
-
Pemasangan jarum steril dan baru
Pastikan petugas menggunakan jarum steril yang masih baru dikeluarkan dari kemasannya.
-
Pembersihan area pengambilan darah
Pastikan petugas membersihkan kulit pada area pengambilan darah dengan alkohol 70% dengan arah spiral mengarah ke luar untuk mencegah kontaminasi dan infeksi. Pastikan area yang sudah dibersihkan dibiarkan mengering selama 30 detik agar tidak menyebabkan nyeri saat alkohol kontak dengan tempat masuknya jarum.
-
Pengambilan darah
Petugas akan memasukkan jarum dengan kemiringan 30 derajat. Menarik nafas saat jarum ditusukkan dapat mengurangi rasa nyeri. Tabung akan diisi sampel sesuai batas volume tabung dan yang sudah terisi akan dibolak-balik agar bercampur dengan zat tambahan pada tabung.
-
Pelepasan jarum dan menutup bekas pengambilan darah
Bekas pengambilan darah ditutup dengan kasa dan plester untuk mencegah pendarahan. Penggunaan kapas tidak dianjurkan karena dapat menempel pada bekas tujuan.
Sorry, the comment form is closed at this time.